Profil Baja Ringan
Profil Baja Ringan – Saat ini baja ringan menjadi salah satu material konstruksi yang semakin diminati karena keringanan dan ketahanan yang dimiliki. Digunakan sebagai material pengganti dari baja konvensional dan kayu. Hal ini dikarenakan baja ringan yang memiliki sifat lebih efisien, lebih murah, dan lebih tahan lama.
Baja ringan ini dikenal memiliki fleksibilitas dan kepraktisan dalam pemasangannya. Selain itu, rangka yang tersusun atas lempeng-lempeng membuat baja ringan yang bersifat lentur serta ringan jika dibandingkan dengan rangka material lainnya.
Baca Juga : Atap Garasi
Meski memiliki bobot yang ringan jika dibandingkan material lainnya, akan tetapi rangka bangunan yang dirancang dari baja ringan ini dapat mengurangi beban bangunan saat terjadinya sebuah guncangan. Serta dapat menyokong bagian atap dengan baik. Atap menjadi bagian yang rawan ambruk ini dapat kebih stabil jika ditopang oleh rangka atap baja ringan.
Inilah beberapa profil untuk atap yang sudah banyak diproduksi oleh produsen.
Profil Baja Ringan B
Profil B ini didesain lebih tipis jika dibandingkan dengan profil lainnya. Hal ini dilakukan agar dapat memenuhi fungsi pada rangka atap baja ringan yang memerlukan batang penahan pada bagian dari penutup atapnya (reng).
Profil Baja Ringan C dan W
Profil C dan W ini melengkapi fungsi sekaligus kekuatan profil baja ringan Z. keduanya memiliki bentuk yang sama, hanya saja profil W memiliki ukuran yang lebih besar jika dibandingkan dengan profil C.
Baca Juga : Seng Baja Ringan
Ketiga profil C, W, dam Z ini berfungsi sebagai batang pada bagian struktural yang memiliki ketebalan antara 0.8 – 1 mm.
Profil Baja Ringan Z
Profil baja ringan Z diberi nama profil Z karena bentuk dari baja ringan ini berbentuk seperti huruf Z. Profil baja ringan ini berfungsi sebagai profil utama dalam penyambungan, terutama pada bagian struktur kuda-kuda pada rangka atap. Titik berat profil ini berada pada bagian tengah yang membuat profil baja ringan ini dapat dengan mudah menyeimbangkan beban pada bagian kanan dan kirinya, juga membuat batang lebih stabil dan kaku.
Jenis profil Z GIGASTEEL memberikan jaminan kekuatan dan kekakuan untuk struktur baja ringan. Produk ini sudah dipercaya di berbagai penjuru Indonesia yang diaplikasikan pada berbagai jenis konstruksi bangunan dengan jaminan kekuatan dan ketahanan selama lebih dari 10 tahun.
Mengenal baja ringan juga jadi salah satu bagian agar tidak salah dalam memilih baja ringan sebagai pilihan rangka atap dari bangunan anda merupakan pilihan yang tepat. Selain menyesuaikan dengan bentuk dan jenis material bangunan juga sesuai dengan desain gambar, perakitan profil baja ringan ini juga dapat disesuaikan dengan beban yang akan ditopangnya. Maka dari itu, kita harus mempercayakan pemasangan baja ringan kepada ahlinya yang sudah berpengalaman, tersertifikasi, dan menggunakan perangkat lunak atau software yang terjamin keasliannya serta telah terverifikasi oleh beberapa badan verifikasi yang diakui di Indonesia. Jika sudah memilih aplikator yang tepat, struktur bangunan yang anda inginkan akan semakin kokoh, tahan terhadap goncangan, serta dapat bertahan dalam waktu yang cukup lama.
Sumber: Google
Axact

BAJA RINGAN

Sebuah sistem rangka atap baja ringan berteknologi tinggi hasil pengembangan teknologi industri konstruksi yang tak berkesudahan dengan jaminan kekuatan dan kelayakan struktur yang sesuai dengan standar-standar keamanan konstruksi yang ada.

Post A Comment:

0 comments: